Arti Lambang Kabupaten Purworejo

Posted in Jumat, 15 Mei 2015
by imam arifin

Sugeng rawuh
 

  Assalamu’alaikum rencang-rencang sedoyo , Mugi tansah pinaringan rahmatipun Gusti Ingkang Maha Agung teng pundhi kemawon.
  Sampean wong Purworejo? Opo jenengan tau pirso gambar iki ? bener, iki lambange Kabupaten Purworejo. Nanging opo wes podo ngerti maknane lambang iki ? yen durung monggo simak maknane lambang kutho Purworejo kang nduweni makna ingkang dadi harapan kangge pembangunan kutho Purworejo kang maju, jujur wae penulis yo nembe ngerti maknane lambang iki saklebare browsing ing google. Monggo bareng-bareng nyimak , mugo dadi tambahing pangertosan kangge kito sedoyo.



















Lambang daerah berbentuk perisai dengan gaya artistik yang berisi makna sbb :
Pohon Beringin
:
bermakna rasa kebangsaan dan pengayoman



Bedug dengan 17 pantek
:
merupakan ciri khas daerah Purworejo, dengan keistimewaannya yang terbuat dari kayu jati utuh merupakanyang terbesar di Indonesia



Cakra dengan 17 mata
:
dalam cerita pewayangan merupakan senjata Wisnu dalam tugasnya memelihara kesejahteraan dan memberantas angkara murka



Bintang segi lima
:
menunjukkan bahwa Rakyat Purworejo adalah masyarakat yang Berketuhanan YME



Pita merah putih
:
menunjukkan bahwa Purworejo adalah bagian dari negara Republik Indonesia



Gelombang di kanan-kiri bintang
:
menggambarkan keadaan alam Purworejo yang disebelah utara merupakan daerah pegunungan yang penuh dengan kekayaan alam



Garis-garis putih dibawah gelombang hijau
:
menggambarkan keadaan alam Purworejo yang mempunyai sungai-sungai yang sangat penting terutama untuk pertanian misalnya S. Bogowonto dan S. Jali



Petak-petak dibawah garis
:
menggambarkan keadaan alam yang bagian tengah dan selatan penuh dengan sawah dan ladang



Padi 45 butir dan kapas 8 buah
:
menggambarkan cita-cita masyarakat menuju masyarakat adil dan makmur.
Catatan : cakra 17 mata, kapas 8 buah, padi 45 butir- melambangkan kesetiaan rakyat Purworejo pada Proklamasi 17-8-1945



Tiang di tepi kanan dan kiri
:
merupakan lambang penegakkan kebenaran dan keadilan



Lipatan-lipatan / wiron di kanan kiri bawah
:
lambang kerapihan, kehalusan, keramahan, kehalusan budi



Bokor dengan style kepala banteng
:
bokor adalah wadah / tempat, melambangkan kebesaran jiwa rakyat dan pemerintah daerah yang mampu menampung berbagai masalah kehidupan. Kepala banteng lambang kerakyatan atau keinginan mewujudkan Demokrasi Pancasila



Pita putih bertuliskan PURWOREJO
:
bermakna kesucian, ketulusan, keluhuran budi



Rantai
:
lambang kemanuasiaan dan gotong royong. Bentuk persegi lambang wanita, bentuk bulat lambang pria



Dasar hitam
:
bermakna keabadian, keteguhan hati, ketenangan
 Sumber : www.purworejokab.go.id